Apa yang Menyebabkan Air dapat Berubah Jadi Gas? Materi Kelas 4 SD

By Grace Eirin, Kamis, 16 November 2023 | 14:00 WIB
Apa yang menyebabkan air dapat berubah wujud menjadi gas? (RDNE Stock project/pexels)

Ketiganya dapat mengalami perubahan, dari satu wujud ke wujud lainnya.

Perubahan wujud benda adalah bentuk terjadinya perubahan pada ukuran, bentuk, warna, dan aroma suatu benda menjadi berbeda dari wujud sebelumnya. 

Nah, perubahan wujud benda yang terjadi pada air yang mendidih dan mengeluarkan gas disebut peristiwa menguap. 

Penguapan diambil dari kata dasar yaitu uap, yang berarti gas yang terjadi dari cairan (air dan sebagainya) apabila dipanaskan. 

Jadi, penguapan merupakan peristiwa perubahan wujud benda cair menjadi benda gas

Penyebab Air Jadi Gas

Lantas, apa yang menyebabkan air dapat berubah wujud menjadi gas? 

Proses penguapan dapat terjadi pada benda cair jika benda cair diberikan energi panas, yang disebut dengan kalor. 

Kalor adalah tenaga panas yang dapat diteruskan ataupun diterima oleh satu benda ke benda lain. 

Umumnya kalor berpindah dari benda bersuhu tinggi ke benda yang bersuhu rendah, sehingga kalor bisa mempengaruhi benda yang mendapat energi dari benda lainnya.

Kalor menyebabkan terjadinya perubahan wujud suatu benda, karena benda dapat menerima/menyerap dan melepas kalor. 

Benda bisa menyerap dan melepaskan kalor atau energi panas, teman-teman. 

Baca Juga: Apa Saja Lembaga yang Berperan dalam Perumusan Pancasila? Materi Kelas 4 SD