Apa Perbedaan Sumber Daya Hayati dan Non Hayati? Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 1 Desember 2023 | 07:00 WIB
Perbedaan sumber daya hayati dan non hayati. (freepik/rawpixel-com)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 5, kita akan belajar membedakan sumber daya hayati dan non hayati.

Tanpa disadari, kita hidup berdampingan dengan sumber daya. Memangnya, apa itu sumber daya, Bo?

Secara umum, sumber daya berarti sesuatu yang dipandang memiliki nilai ekonomi dan nilai guna.

Sumber daya adalah komponen dari ekosistem yang menyediakan hal-hal yang dibutuhkan oleh manusia.

O iya, sumber daya ini dibagi menjadi dua, yakni sumber daya hayati dan non hayati. Apa perbedaannya, ya?

Perbedaan Sumber Daya Hayati dan Non Hayati

Di buku IPAS halaman 178, ada sebuah pertanyaan: apa perbedaan sumber daya hayati dan non hayati?

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!

Jawaban:

Bersumber dari Kompas.com, sumber daya hayati dan non hayati bisa dibedakan dari asal dan jenis molekulnya.

1. Sumber Daya Hayati

Sumber daya hayati adalah semua sumber daya yang asalnya dari makhluk hidup yang ada di sekitar kita.

Sumber daya hayati berasal dari tubuh makhluk hidup yang memiliki sel hidup, bisa tumbuh, dan bergerak.

Baca Juga: Apa Perbedaan Sumber Daya Alam dan Produk? Materi IPAS Kelas 5 SD