Bobo.id - Pada suatu wilayah, pasti mempunyai sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kebutuhan hidup manusia.
Jika pada suatu wilayah tidak ditemukan sumber daya alam yang dibutuhkan, maka untuk memenuhinya adalah dengan mendatangkannya dari luar wilayah.
Jika ada sumber daya yang kelebihan, maka kita harus menyalurkannya ke luar wilayah secara merata.
Selain itu, sumber daya dibagi menjadi dua, yaitu sumber daya hayati dan non hayati. Lalu, apa perbedaan keduanya?
Pembahasan tentang keanekaragaman hayati akan dipelajari pada pelajaran Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka, Bab VI: Indonesiaku Kaya Raya.
Tepatnya topik Indonesiaku Kaya Alamnya, halaman 178. Nantinya, kita akan mengerjakan soal latihan dan mencari tahu apa kunci jawabannya.
Oleh karena itu, untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku.
Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya? Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya.
Apa perbedaan sumber daya hayati dan non hayati?
Jawaban:
Pengertian Sumber Daya Hayati
Baca Juga: Apa Hubungan Kondisi Geografis dengan Keanekaragaman Hayati di Indonesia? Materi IPAS Kelas 5 SD
Menurut Undang-Undang No. 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya Pasal 1:
“Sumber daya hayati adalah unsur-unsur hayati di alam yang terdiri dari sumber daya alam nabati (tumbuhan) dan sumber daya alam hewani (satwa) yang bersama dengan unsur non hayati di sekitarnya secara keseluruhan membentuk ekosistem.”
Jadi, sumber daya hayati (biotik) dihasilkan oleh alam dan digunakan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhannya.
Oleh karena itu, kelestarian lingkuan harus dijaga agar sumber daya hayatinya tetap melimpah.
Jenis-Jenis Sumber Daya Hayati
- Sumber daya tumbuhan: hasil hutan, hasil pertanian, dan hasil perkebunan.
- Sumber daya hewan: hewan liar dan hewan peliharaan.
Pengertian Sumber Daya Non Hayati
Sumber daya non hayati adalah bukan sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup.
Sumber daya hayati (abiotik) bisa meningkatkan kesejahteraan manusia, meskipun bukan untuk memenuhi kebutuhan pangan dan sandang.
Sebab, sumber daya hayati dapat diolah kembali menjadi suatu benda yang memenuhi kebutuhan manusia.
Baca Juga: Apa Upaya yang Bisa Dilakukan untuk Menjaga Kekayaan Hayati? Materi IPAS Kelas 5 SD
Jenis-Jenis Sumber Daya Non Hayati
- Sumber daya fosil: batubara, minyak bumi, dan gas.
- Sumber daya tanah: tanah lempung, tanah berpasir, dan tanah lumpur.
- Sumber daya air
- Sumber daya mineral: sumber daya mineral logam dan bukan logam.
- Sumber daya matahari
- Sumber daya angin
Kesimpulannnya, perbedaan sumber daya hayati berasal dari makhluk hidup dan non hayati bukan berasal dari makhluk hidup.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Baca Juga: Apa yang Akan Terjadi Jika Ada Hewan yang Punah? Ini Penjelasannya
---
Baca Lagi: |
Untuk apa sumber daya? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR