Satu tahun cahaya adalah jarak yang mampu ditempuh cahaya di dalam ruang hampa selama satu tahun.
Dalam satu tahun, cahaya mampu bergerak sejauh 9,46 triliun kilometer. Maksudnya bagaimana, Bo?
Jika mau pergi ke bintang Stephenson, dibutuhkan waktu 19.800 tahun dalam kecepatan cahaya. Lama, ya!
Meski begitu, keberadaan bintang ini tampaknya sudah cukup memberi kita gambaran betapa kecilnya Bumi.
Bintang Ini Juga Terlalu Redup
Perlu diketahui, pancaran cahaya yang dihasilkan oleh objek antariksa itu diukur dengan satuan amplitudo.
Semakin kecil angka magnitudonya, artinya semakin terang cahaya yang dihasilkan oleh objek antariksa.
Bintang-bintang yang ada di gugus bintang Stephenson 2 diurutkan dari yang paling terang, teman-teman.
Ini artinya, Stephenson 2-18 berada di urutan ke-18 pada bintang paling terang di gugus bintang itu.
Untuk melihat bintang ini di langit, kita harus menggunakan teleskop. Sebab, magnitudonya sekitar 15,2.
Sebagai perbandingan, bintang Sirius punya magnitudo -1,46 dan magnitudo Matahari sebesar -26,74.
Baca Juga: Benarkah Planet Jupiter Termasuk Bintang Gagal? Ini Fakta Menariknya