Bobo.id - Teman-teman tentu ada yang memiliki hobi berenang, bukan?
Berenang adalah salah satu jenis olahraga air yang juga bisa menjadi hobi untuk sebagian orang.
Ada banyak manfaat renang untuk tubuh, di antaranya memperkuat otot, meningkatkan kapasitas paru-paru, meningkatkan kelenturan tubuh, serta meningkatkan daya tahan tubuh.
Aktivitas fisik seperti renang dapat mendukung proses produksi endorfin, hormon yang meningkatkan suasana hati.
Meski menyenangkan, kita sebaiknya tidak berenang berlebihan.
Sebab, tubuh kita secara alami tidak dapat beradaptasi di dalam air sebaik makhluk hidup yang habitatnya di air.
Pada saat berenang berlebihan, kita akan mengalami beberapa hal, salah satunya kulit menjadi berwarna pucat.
Kali ini, Bobo akan mengajak teman-teman mencari tahu, apa penyebab kulit berubah pucat setelah terlalu lama berenang?
Kulit Berubah Pucat
Warna kulit manusia ditentukan oleh tingkat dan penyebaran pigmen yang disebut melanin.
Pigmen melanin di kulit kita diproduksi oleh sel yang disebut melanosit di lapisan terluar kulit, sehingga ada kulit berwarna putih, kuning, sawo matang, dan hitam.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Pertolongan Pertama saat Tersiram Air Panas