Arti Bulu yang Ada pada Lambang Garuda Pancasila, Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Kamis, 4 Januari 2024 | 07:00 WIB
Lambang negara Indonesia Garuda Pancasila. (Youtube Majalah Bobo)

Bobo.id - Tentu teman-teman sudah tidak asing dengan lambang negara yang bernama Garuda Pancasila.

Lambang negara ini berbentuk burung yang bernama burung garuda dengan warna emas.

Pada materi kelas 3 SD, kita akan belajar makna dari setiap bagian simbol burung pada lambang negara Garuda Pancasila.

Setiap bagian dari lambang Garuda Pancasila tentu memiliki makna yang penting bagi Bangsa Indonesia.

Bahkan bagian bulu yang ada di sayap, leher, hingga ekor dari lambang negara ini punya makan tersendiri, lo.

Kali ini, kita akan belajar tentang makna dari setiap jumlah bulu yang ada pada lambang Garuda Pancasila.

Tapi sebelumnya, kita bahas dulu tentang lambang negara kita ini.

Lambang Garuda Pancasila

Banyak orang mungkin masih mengira lambang negara ini muncul saat negara Indonesia merdeka.

Padahal lambang burung Garuda sudah ada sejak zaman kerajaan-kerajaan di Indonesia, lo.

Garuda adalah gambaran kendaraan dewa Wisnu dan sebagai lambang pengetahuan, kekuatan, keberanian, dan kesetiaan.

Lambang kendaraan dewa Wisnu ini yang kemudian digunakan sebagai simbol negara dengan tambahan perisai pada bagian dada dan sebuah pita putih.

Baca Juga: Informasi tentang Bagian-Bagian pada Garuda Pancasila, Materi Kelas 3 SD