Jawab Soal dari Teks 'Peristiwa Perlawanan terhadap Portugis', Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 24 Januari 2024 | 11:00 WIB
Jawab soal dari teks 'Peristiwa Perlawanan terhadap Portugis'. (freepik/dgim-studio)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 7, kita akan baca teks 'Peristiwa Perlawanan terhadap Portugis'.

Sesaat sebelum kedatangan bangsa Eropa, rakyat Nusantara hidup tenteram di bawah kekuasaan raja-raja.

Kedatangan bangsa-bangsa Eropa di Indonesia mula-mula disambut baik oleh masyarakat Indonesia.

Namun lama-kelamaan, rakyat Indonesia mengadakan perlawanan karena niat jahat bangsa Eropa mulai terkuak.

Misalnya, pemerintah kolonial melakukan monopoli perdagangan dan berusaha mencampuri urusan kerajaan.

Hal ini membuat rakyat Indonesia geram dan melakukan berbagai perlawanan terhadap bangsa Portugis.

Untuk makin lengkapnya, baca teks 'Peristiwa Perlawanan terhadap Portugis' yang ada di halaman 34, yuk!

Jawab Soal Ayo Berlatih

Dari teks 'Peristiwa Perlawanan terhadap Portugis', kita diminta menjawab pertanyaan yang ada di halaman 35.

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!

1. Alasan Ternate melakukan perlawanan

Jawaban:

Awalnya, kedatangan Portugis disambut baik oleh rakyat. Portugis punya hubungan baik dengan penguasa setempat.

Baca Juga: Perlawanan terhadap Bangsa Portugis dan Penyebab Kegagalan, Materi IPS