Jumlahnya Mencapai Triliunan, Apa Saja Jenis Bintang yang Terbentuk di Angkasa?

By Grace Eirin, Rabu, 24 Januari 2024 | 19:00 WIB
Bintang di angkasa dibedakan jenisnya menjadi 6. (Hikari/pexels)

Bintang ini tidak menghasilkan panas, namun akan mendingin selama miliaran tahun. Ketika bersinar, bintang katai putih memancarkan cahaya biru putih hingga merah. 

Dalam waktu sekitar 10 miliar tahun, Matahari yang telah menjadi raksasa merah akan berubah menjadi katai putih. 

4. Bintang Neuron

Bintang neuron adalah sisa-sisa bintang yang memiliki massa lebih besar dari Matahari, dan membentuk bola selebar sebuah pulau. 

Bintang jenis ini terbentuk ketika bintang deret utama kehabisan hidrogen di intinya, kemudian menggabungkan helium menjadi karbon. 

Ketika intinya kehabisan helium, bintang ini akan menyusut, memanas, dan mulai mengubah karbon menjadi neon. 

Proses berlanjut secara rumit hingga terjadi ledakan besar atau supernova. Inti bintang yang tersisa adalah bintang neutron yang sangat padat. 

5. Bintang Katai Merah

Ada sebuah bintang katai merah yang populer, namanya Proxima Centauri. 

Bintang katai merah adalah bintang deret utama yang ukurannya termasuk terkecil, warnanya oranye, dan dapat menghasilkan helium melalui fusi di intinya. 

Bintang katai merah bisa berputar dengan kecepatan konstan, yang dapat menyebabkan hidrogennya terbakar selama triliunan tahun. 

Baca Juga: Ada Asteroid Kecil Menghantam Atmosfer Bumi Kemarin, Apa Dampaknya?