Jangan Terlalu Sering Digunakan, Ini 5 Alat Elektronik yang Boros Listrik

By Amirul Nisa, Jumat, 1 Maret 2024 | 15:30 WIB
AC atau Air Conditioner adalah salah satu alat elektronik yang boros listrik. ( freepik)

Bobo.id - Menghemat penggunaan listrik di rumah tentu akan menguntungkan bukan hanya untuk diri sendiri tapi juga banyak orang.

Energi listrik yang kita gunakan sekarang ini berasal dari sumber energi tak terbarukan seperti batu bara dan minyak bumi.

Jadi, karena sumber energi itu terbatas, penting bagi kita untuk ikut berperan dengan berhemat.

Salah satu cara berhemat adalah dengan mengurangi penggunaan beragam alat elektronik.

Alat elektronik memang sudah jadi bagian penting dari kehidupan kita, karena bisa membantu dalam beragam hal.

Tapi teman-teman bisa mengurangi penggunaan untuk beberapa jenis alat elektronik yang memang boros listrik.

Kira-kira apa saja alat elektronik yang boros listrik tersebut. Berikut akan dijelaskan lima jenis yang sering ada di rumah.

1. AC atau Air Conditioner

AC adalah salah satu alat elektronik yang sering digunakan namun paling boros listrik.

Meskipun dengan menggunakan AC teman-teman akan mendapatkan kenyamanan dalam ruangan terlebih saat cuaca panas.

Tapi AC membutuhkan banyak energi untuk bisa bekerja mendinginkan ruangan.

Baca Juga: 4 Tips Makan Sehat dan Hemat yang Bisa Dicoba di Rumah