Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 8, kita akan membaca teks yang berjudul "Hari Air Sedunia".
Di materi sebelumnya kita sudah belajar kalau tidak semua air yang ada di Bumi bisa digunakan manusia.
Yap, hanya sekitar tiga persen air di bumi ini yang bisa digunakan untuk minum atau dikonsumsi.
Sebagai manusia yang membutuhkan air, kita harus menjaga ketersediaan air bersih di lingkungan.
Oleh karena itu, diciptakan Hari Air Sedunia untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya air bersih.
Untuk makin memahami materinya, kita diminta membaca teks berjudul "Hari Air Sedunia" di halaman 105-106.
Menjawab Soal dari Teks
Setelah membaca teks "Hari Air Sedunia", kita diminta menjawab beberapa pertanyaan yang ada di halaman 106.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
1. Pada setiap tanggal berapakah diperingati hari air sedunia?
Jawaban:
Berdasarkan teks, Hari Air Sedunia atau World Water Day diperingati setiap tanggal 22 Maret.
Tujuannya untuk mengingatkan masyarakat kalau persediaan air bersih makin berkurang seiring waktu.
Baca Juga: Kualitas Air yang Digunakan untuk Menyiram Tanaman, Materi Kelas 5 SD