6 Keunggulan Masyarakat Multikultural dengan Perbedaan Karakteristiknya

By Fransiska Viola Gina, Senin, 18 Maret 2024 | 13:00 WIB
Keunggulan masyarakat multikultural. (freepik)

Bobo.id - Pada materi sosiologi kelas 11 SMA, kita akan belajar tentang keunggulan masyarakat multikultural.

Seperti kita tahu, Indonesia adalah sebuah negara yang sudah sejak dulu terkenal kaya akan keberagamannya.

Keberagaman yang dimiliki Indonesia ini meliputi agama dan kepercayaan, suku, ras, bahasa, hingga budaya.

Hal itulah yang kemudian menjadi sebuah modal untuk terbentuknya masyarakat multikultural, teman-teman.

Hidup di tengah masyarakat multikultural seperti Indonesia ini bisa memberikan banyak keunggulan. Apa saja?

Apa Itu Masyarakat Multikultural?

Sebelum mencari tahu keunggulan masyarakat multikultural, cari tahu dulu pengertian masyarakat multikultural, yuk!

Multikultural berasal dari kata 'multi' yang berarti banyak. Sementara itu, 'kultur' memiliki arti kebudayaan.

Ini artinya, masyarakat multikultural adalah masyarakat yang memiliki lebih dari dua kebudayaan.

Secara umum, hal ini didorong oleh latar belakang sejarah, kondisi geografis, dan pengaruh budaya dari luar.

Masyarakat Indonesia bisa dikatakan sebagai masyarakat multikultural karena memiliki keragaman:

Baca Juga: Peran dan Fungsi Keragaman Budaya dalam Pembangunan Nasional, Materi IPS

Meski terdiri dari beragam budaya, hal ini harus bisa dimanfaatkan sebagai kekuatan pemersatu bangsa.