Bobo.id - Tungau merupakan hewan kecil yang hanya bisa dilihat dengan menggunakan alat bantu.
Hewan kecil ini biasa hidup di tempat yang lembap termasuk tempat tidur kita.
Keberadaan tungau bisa membuat kita mengalami alergi hingga masalah pernapasan.
Karena ukurannya yang sangat kecil, hewan ini seringkali sulit untuk diketahui keberadaannya.
Namun, ada beberapa ciri yang dapat membantu teman-teman mengenali keberadaan tungau di kasur kita.
Nah, agar terhindar dari tungau, mari simak penjelasan berikut tentang lima ciri adanya tungau di kasur.
1. Alergi atau Masalah Pernapasan yang Terus-Menerus
Salah satu ciri utama adanya tungau di tempat tidur adalah munculnya alergi atau masalah pernapasan yang terus-menerus.
Tungau adalah hewan yang memproduksi kotoran mengandung protein tertentu yang dapat memicu reaksi alergi pada beberapa orang.
Gejala alergi yang umum meliputi bersin-bersin, hidung tersumbat, mata gatal, batuk, dan ruam kulit.
Masalah pernapasan seperti asma juga dapat memburuk karena adanya tungau di kasur, lo.
Baca Juga: Tak Hanya sebagai Wewangian, Ini 5 Manfaat Kapur Barus untuk Kebutuhan Rumah