9 Cara Mengelola Uang THR saat Lebaran, Bagaimana Agar Tidak Boros?

By Grace Eirin, Sabtu, 30 Maret 2024 | 19:00 WIB
Uang THR harus dikelola dengan baik agar tidak menimbulkan sifat konsumtif. (Towfiqu barbhuiya/pexels)

Bobo.id - Teman-teman, sudahkah kamu mendapatkan uang THR dari keluarga?

THR sebenarnya adalah kepanjangan dari Tunjangan Hari Raya.

Awalnya istilah ini digunakan untuk pemberian bonus selain upah yang diberikan pada para pekerja.

Namun, maknanya kemudian bergeser menjadi lebih luas, karena istilah THR juga digunakan masyarakat bukan pekerja, termasuk anak-anak. 

Budaya memberikan uang THR pada anak-anak sudah ada sejak dulu, dilakukan oleh orang tua kepada anak atau anggota keluarga yang lebih muda. 

Mendapatkan uang THR menjelang Lebaran tentu hal yang menyenangkan bagi kita, namun jangan sampai lengah. 

Sebagian dari kita tidak tahu cara memanfaatkan uang THR sehingga timbul sifat konsumtif yang boros. 

Nah, untuk menghindarinya, Bobo membagikan beberapa cara untuk mengelola uang THR khusus anak-anak. 

Yuk, simak!

Cara Mengelola Uang THR

Berikut ini beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan untuk mengelola uang THR agar tidak boros.

Baca Juga: Bagaimana Awal Mula Tradisi Baju Baru saat Lebaran? Ini Sejarahnya