Selain itu, lilin yang meleleh bisa mencemari permukaan kulkas dan pada akhirnya bikin kulkas rusak.
2. Obat-obatan
Banyak orang yang menyimpan obat-obatan di atas kulkas karena termasuk tempat yang mudah dijangkau.
Meski wilayah atas kulkas memang mudah dijangkau, namun menyimpannya di sana bukan pilihan tepat.
Perubahan suhu yang ekstrem, seperti suhu tinggi dari kulkas bisa merusak kualitas obat-obatan tertentu.
Sebaiknya, simpan obat dalam wadah kedap udara di tempat yang kering dan sejuk atau lemari obat, ya.
3. Bumbu dan Rempah
Banyak orang memilih menyimpan bumbu dan rempah di dekat tempat memasak, termasuk atas kulkas.
Padahal, meletakkan dan menyimpannya di atas kulkas bisa menjadi masalah bagi bumbu dan rempah itu.
Suhu yang berubah-ubah di sekitar kulkas bisa bikin bumbu dan rempah kehilangan aroma dan rasa.
Ada baiknya, simpan bumbu dan rempah di tempat yang gelap, kering, dan sejuk agar kualitasnya terjaga.
Baca Juga: Banyak yang Sering Salah, Ini 5 Jenis Buah yang Sebaiknya Tak Disimpan di Kulkas