Puncak Hujan Meteor Lyrid Akan Terjadi Bulan Ini, Kapan Berlangsungnya?

By Grace Eirin, Rabu, 10 April 2024 | 20:00 WIB
Puncak hujan meteor Lyrid akan terjadi pada 21 April 2024. (Freepik)

Dengan begitu, Bumi bisa bertabrakan dengan hasil penguapan komet yang berupa batuan dan puing-puing tersebut, menyebabkan hujan meteor. 

Proses ini juga yang menyebabkan terjadinya hujan meteor Lyrid, yang berasal dari komet C/1861 G1 Thatcher.

Komet Thatcher ditemukan pada tanggal 5 April 1861, oleh seorang bernama A. E. Thatcher, yang menjadi nama meteor itu.

Lyrid paling baik dilihat di Belahan Bumi Utara. Biasanya akan tampak pada saat gelap, sekitar saat bulan terbenam dan sebelum fajar. 

Lyrid berada di dekat konstelasi Lyra, yang tampak memancar dari daerah dekat bintang Vega, salah satu bintang paling terang di langit malam. 

----

Kuis!

Fenomena hujan metero Lyrid dimulai sejak kapan?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023