Materi PPKn, Apakah Faktor Terjadinya Pelanggaran Hukum? Ini Penjelasannya

By Amirul Nisa, Minggu, 14 April 2024 | 20:00 WIB
Ternyata ada beberapa faktor yang jadi penyebab seseorang melakukan pelanggaran hukum. (Freepik)

Bobo.id - Di setiap tempat tentu akan ada hukum yang berlaku bagi setiap orang. Namun ternyata, tidak semua orang bisa mematuhi hukum tersebut, lo.

Pada materi PPkn kelas 12 SMA kali ini, kita akan belajar tentang berbagai faktor penyebab pelanggaran hukum terjadi.

Hukum di setiap tempat tentu akan berbeda, di Indonesia pun ada banyak hukum yang berlaku karena negara kita adalah negara hukum.

Segala aspek kehidupan masyarakat, kenegaraan, dan pemerintahan Indonesia harus sesuai dengan hukum yang berlaku.

Sehingga hukum akan berlaku pada siapa saja sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan.

Kali ini, sebelum memahami berbagai faktor penyebab pelanggaran hukum, mari pahami dulu apa yang dimaksud pelanggaran hukum?

Pelanggaran Hukum

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pelanggaran merupakan suatu perbuatan yang melanggar atau melawan aturan.

Atau pelanggaran juga diartikan sebagai perilaku menyimpang yang berupa tindakan menurut kehendak sendiri tanpa memperhatikan aturan yang ditetapkan.

Sehingga, pelanggaran hukum merupakan tindakan seseorang atau sekelompok yang melanggar aturan yang tidak sesuai dengan hukum yang berlaku.

Padahal hukum dibuat untuk mengatur masyarakat agar dalam berbagai kegiatan bisa berjalan lancar.

Seperti hukum tentang lalu lintas yang membuat masyarakat menjadi aman menggunakan jalan raya secara bersama-sama.

Baca Juga: Berbagai Nama Lain Gotong Royong di Berbagai Daerah, Materi PPKn