Bobo.id - Saat malam hari, teman-teman bisa menemukan banyak bintang di langit, tapi dari semuanya pasti ada beberapa yang memancarkan cahaya paling terang.
Ternyata setiap bintang di langit tidak selalu sama, lo. Bahkan beberapa sudah diteliti hingga memiliki nama sendiri.
Seperti salah satunya adalah bintang Rigel yang terkenal dengan cahayanya yang indah dan terang.
Menariknya, terangnya bintang Rigel sangat luar biasa bisa mencapai 40.000 kali lebih terang dibandingkan matahari.
Kalau teman-teman penasaran, mari simak penjelasan berikut tentang bintang Rigel.
Bintang Rigel
Dikutip dari Gramedia Blog, bintang Rigel ternyata termasuk salah satu bintang terbesar yang ada di alam semesta, lo.
Bintang ini seperti bintang Aldebaran yang punya diameter sekitar 78 kali lebih besar daripada diameter lapisan matahari.
Nama bintang Rigel berasal dari bahasa Arab yaitu dari kata Rigl Gauza al Yusta yang berarti kaki kiri.
Bintang Rigel bisa ditemukan pada rasi Orion dan termasuk yang paling terang, hingga dijuluki bintang raksasa.
Selain terlihat terang, saat melihat bintang Rigel, teman-teman akan melihat cahaya putih kebiruan yang sangat indah.
Baca Juga: Bintang Hidup Berkelompok dalam Sebuah Gugus Bintang, Apa Saja Jenisnya?