Membuat Contoh Kalimat dengan 9 Jenis Kata Tanya, Materi Kelas 4 SD

By Grace Eirin, Sabtu, 4 Mei 2024 | 07:00 WIB
Belajar membuat kalimat tanya. (Freepik)

Bobo.id - Teman-teman tentu sudah pernah belajar membuat kalimat sederhana di sekolah. 

Ada beragam jenis kalimat yang bisa ditemukan dalam bacaan, seperti kalimat aktif, kalimat pasif, kalimat pernyataan, kalimat perintah, kalimat tanya, dan sebagainya. 

Kali ini kita akan belajar tentang kalimat tanya atau kalimat interogatif. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, kalimat interogatif adalah kalimat menunjukkan atau mengandung pertanyaan. 

Pada pelajaran Bahasa Indonesia kelas 4 SD, kita akan belajar membuat contoh kalimat dengan 9 jenis kata tanya. 

Yuk, simak penjelasan dan contohnya di sini!

Contoh Kalimat Tanya

Berdasarkan Buku Bahasa Indonesia Kelas 4 SD, terdapat 9 jenis kata tanya dengan fungsi yang berbeda. Kita akan mengenal dan membuat contoh kalimatnya. 

1. Di mana

Kata tanya di mana digunakan untuk menanyakan keterangan tempat berada. 

Contoh:

- Di mana kamu mendapatkan camilan itu? 

- Di mana letak sabuk asteroid? 

Baca Juga: Apa Dampak Positif dan Negatif dari Radiasi Matahari? Materi Kelas 4 SD