Suhu Lingkungan di Indonesia Semakin Panas, Apa Sebabnya? Ini Penjelasan BMKG

By Grace Eirin, Sabtu, 4 Mei 2024 | 12:00 WIB
BMKG melaporkan bahwa suhu panas di Indonesia bukan akibat heatwave. (Francesco Ungaro/pexels)

Bobo.id - Teman-teman, apakah daerah tempat tinggalmu sedang mengalami cuaca panas?

Di berbagai daerah di Indonesia, siang hari semakin terik dan panas, padahal beberapa bulan lalu masih terjadi hujan deras.

Kira-kira apa sebabnya, ya?

Melalui Kompas.com pada Kamis (2/5/2024), Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto mengatakan, suhu panas di Indonesia disebabkan oleh posisi semu matahari yang berada dekat sekitar Khatulistiwa.

Beliau menjelaskan, suhu panas itu biasanya terjadi seiring pergerakan sinar Matahari dari ekuator ke belahan Bumi utara.

Setelah itu, suhu panas akan kembali lagi ke ekuator dan belahan Bumi selatan.

Menurut Guswanto, suhu panas yang terjadi masih akan berlangsung hingga Agustus sampai September, yang lumrah terjadi di Indonesia.

Banyak orang mengira cuaca panas di Indonesia terjadi karena fenomena heatwave. Benarkah begitu?

Yuk, cari tahu faktanya!

Benarkah Terjadi Heatwave?

Meski cuaca Indonesia terik dan panas pada awal Mei 2024, Guwanto menyebutkan, fenomena ini bukanlah heatwave.

Baca Juga: Mungkinkah Indonesia Alami Gelombang Panas Seperti Thailand? Ini Faktanya