4 Nilai Penting yang Harus Diwujudkan dalam Kebinekaan, Materi PPKn

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 16 Mei 2024 | 13:00 WIB
Nilai penting dalam kebinekaan. (@sensvector via Canva)

Bobo.id - Pada materi PPKn kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang nilai-nilai penting dalam kebinekaan.

Seperti kita tahu, Indonesia memiliki semboyan bangsa, yang berbunyi "Bhinneka Tunggal Ika".

Bhinneka berarti beraneka ragam atau berbeda-beda. Ada banyak perbedaan di tengah bangsa Indonesia.

Karena ada banyak perbedaan di tengah masyarakat Indonesia, diperlukan sikap kebinekaan. Apa itu?

Kebinekaan adalah kesadaran dan kesediaan untuk menerima perbedaan yang ada di tengah masyarakat.

Kebinekaan mencakup ruang lingkup keragaman yang bersifat kodrati, terutama etnis, agama, dan budaya.

Agar tercipta persatuan di tengah keragaman, maka kita harus menerapkan nilai penting dari kebinekaan.

Nilai Penting Kebinekaan

Adanya perbedaan atau keragaman di Indonesia sebenarnya sangat rawan menimbulkan perpecahan.

Oleh karena itu, kita perlu menjaga dan merawat nilai-nilai penting dalam kebinekaan, di antaranya:

1. Nilai Toleransi

Toleransi adalah sikap saling menghargai, menghormati, dan menerima perbedaan antarindividu dan kelompok.

Sikap toleransi ini juga bisa diartikan sebagai sikap tidak mudah merendahkan orang lain, teman-teman.

Baca Juga: Cara Merawat Kebinekaan Bangsa Melalui Literasi Digital, Materi PPKn