Pemilik Anjing Wajib Tahu, Ini Gejala Anjing Mengalami Alergi Makanan

By Grace Eirin, Minggu, 26 Mei 2024 | 11:00 WIB
Anjing bisa mengalami alergi dengan gejala tertentu. (Izabelly Marques/Unsplash)

Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu kalau manusia bukan satu-satunya makhluk hidup yang bisa mengalami alergi? 

Bersumber dari Healthline, alergi adalah respons sistem kekebalan tubuh terhadap zat asing atau alergen yang biasanya tidak berbahaya untuk tubuh. 

Tubuh kita secara alami bertugas menjaga kita tetap sehat, caranya dengan melawan patogen berbahaya. Oleh karena itu, muncullah tanda alergi. 

Beberapa waktu lalu, kita telah mengenal tentang kucing yang bisa mengalami alergi

Selain kucing, ternyata anjing peliharaan juga bisa mengalami alergi terhadap makanan yang dikonsumsi. 

Ketika anjing mengalami alergi makanan, maka dapat muncul tanda atau gejala pada kulit, telinga, hingga saluran pencernaannya. 

Bagi pemilik anjing, informasi ini penting diketahui. 

Yuk, cari tahu penyebab dan gejala alergi pada anjing peliharaan!

Tanda Anjing Alergi

Bersumber dari The Spruce Pets, sumber alergi pada makanan anjing dapat berupa bahan makanan atau reaksi imun yang tidak tepat. 

Contoh bahan makanan yang bisa menyebabkan alergi pada anjing yakni ayam, daging sapi, telur, susu, atau kedelai. 

Baca Juga: Bikin Gemas, Anjing Ini Selalu Mendekati Sahabat Kucingnya Sebelum Tidur