Mengenal Wright Flyer, Penerbangan Bersejarah Pertama di Dunia

By Grace Eirin, Jumat, 31 Mei 2024 | 19:00 WIB
Penerbangan pertama di dunia Wright Flyer. (John T. Daniels/Wikimedia Commons)

Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu tahu bagaimana manusia pertama kali menemukan mesin untuk terbang? 

Yap, saat ini kita bisa menggunakan teknologi untuk menjalankan pesawat hingga roket, karena ada tokoh yang berjasa menemukannya.

Siapakah tokoh tersebut? 

Bobo akan mengajakmu mengenal Wright bersaudara yang berhasil melakukan penerbangan pertama di dunia dengan Wright Flyer. 

Yuk, simak!

Wright Flyer

Bersumber dari space.com, Wright Flyer merupakan mesin terbang pertama yang berawak, bertenaga lebih berat dari udara, dan dapat dikendalikan. 

Mesin ini berhasil diterbangkan pada tahun 1903. 

Mesin Wright Flyer diciptakan oleh dua bersaudara, Wilbur dan Orville Wright, yang saat kecil tertarik terhadap layang-layang. 

Penerbangan pertama mereka dilakukan di Kitty Hawk, Carolina Utara pada 17 Desember 1903. 

Penerbangan bersejarah ini berlangsung selama 12 detik, setelah melakukan ratusan tes meluncur dan eksperimen. 

Baca Juga: Mengenal Katai Cokelat, Bintang Gagal yang Bentuknya Menyerupai Planet