Tak Hanya Makanan Manis, Ini 5 Penyebab Utama Banyak Semut di Rumah

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 7 Juni 2024 | 18:00 WIB
Penyebab semut masuk ke rumah. (Pixabay/monsterpong09)

Bobo.id - Semut adalah salah satu hewan kecil yang sering muncul di sudut-sudut rumah, bahkan di dinding.

Meski ukurannya kecil, semut sering muncul bersama koloninya. Kalau dihitung, jumlahnya bisa ratusan!

Ketika melihat semut muncul di rumah, banyak dari antara kita yang langsung membasmi semut itu.

Sayangnya, tak berselang lama, semut itu bisa muncul lagi dari sudut yang sama dalam jumlah banyak.

Kalau rumah masih banyak semut meskipun kita sudah membasminya, maka kita harus tahu penyebabnya.

Hmm, memangnya apa saja hal yang membuat semut tertarik datang ke rumah, Bo? Kita cari tahu, yuk!

1. Makanan Dibiarkan di Tempat Terbuka

Mirip dengan hama lainnya, semut membutuhkan makanan dan air yang cukup untuk bisa bertahan hidup, lo.

Untuk mengatasi kebutuhan akan makanan, semut biasanya mencari sumber makanan yang mudah didapat.

Semut tertarik pada berbagai jenis makanan, mulai dari gula, madu, sirup, hingga sisa makanan hewan peliharaan.

Oleh karena itu, koloni semut sering muncul di dapur, ruang makan, atau meja makan yang banyak makanan. Hihi.

Baca Juga: Semut Bisa Mengangkut Beban 50 Kali Berat Tubuhnya, Apa Rahasianya?