Pergi Jauh untuk Mencari Makan, Bagaimana Semut Bisa Kembali Pulang?

By Amirul Nisa, Minggu, 9 Juni 2024 | 17:00 WIB
Semut, serangga kecil yang hidup berkelompok. (Pexels/Poranimm Athithawatthee)

Bobo.id - Sama seperti teman-teman saat pergi, tentu akan ada waktunya untuk pulang, begitu juga semut.

Semut biasanya pergi dari sarangnya untuk pergi mencari makan bagi kelompoknya.

Saat mencari makan, semut bisa pergi sangat jauh dari sarangnya, lo. Lalu bagaimana cara semut kembali pulang?

Berbeda dengan teman-teman semut tidak memiliki jalan beraspal atau nama jalan.

Jadi, mari simak penjelasan berikut untuk tahu cara semut pulang ke rumahnya.

Cara Semut Pulang

Tahukah kalau semut punya cara unik untuk bisa pulang ke rumahnya dengan cara berjalan mundur.

Dikutip dari Mongabay, semut punya perilaku unik dengan berjalan mundur untuk menemukan sarangnya.

Biasanya cara ini dilakukan semut sambil menyeret makanan yang sudah didapatkan.

Tapi uniknya, ternyata semut tidak banyak menengok ke arah jalur atau menggunakan spion seperti yang dilakukan manusia.

Berdasarkan penelitian pada semut gurun, para peneliti menemukan metode yang dilakukan semut untuk bisa berjalan mundur pulang ke rumahnya.

Baca Juga: Tak Hanya Makanan Manis, Ini 5 Penyebab Utama Banyak Semut di Rumah