Dari penelitian yang dilakukan, disimpulkan kalau semut selalu menandai lingkungannya saat berjalan mundur.
Itu dilakukan untuk acuhan arah sekaligus memutuskan waktu berhenti dan melihat jalurnya pulang.
Menariknya memang ada beberapa semut yang tersesat untuk pulang atau tidak menemukan jalur saat dia pergi.
Tapi, hewan ini tetap bisa kembali pulang meski tidak menggunakan jalur utamanya, lo.
Jadi, semut disebut mengetahui arah sudut matahari sehingga bisa memperkirakan arah sarangnya berada.
Cara ini dilakukan karena memiliki keuntungan berupa kemampuan melihat seluas hampir 360 derajat.
Dengan kemampuan itu, semut bisa mendapatkan informasi dari samping dan belakang saat berjalan menuju sarangnya.
Dari penjelasan ini, sekarang teman-teman paham tentang kehebatan semut dalam menemukan jalannya pulang.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Ada Banyak Semut di Rumahku #MendongenguntukCerdas
----
Kuis! |
Bagaimana cara semut membawa makanan yang ditemukannya? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.