8 Ciri-Ciri Manusia Zaman Prasejarah saat Sudah Menetap, Materi IPS

By Amirul Nisa, Kamis, 13 Juni 2024 | 11:30 WIB
Salah satu karya seni pada zaman prasejarah. (Creative Commons/Asef-m-m)

Namun pakaian pada masa itu bukan dari kain seperti sekarang tapi dari kulit kayu atau kulit binatang.

6. Membuat Kesenian

Kesenian pun juga mulai berkembang saat manusia prasejarah sudah mulai menetap.

Salah satu kesenian yang dibuat adalah lukisan, nyanyian, hingga tarian dengan gerakan yang sangat sederhana.

Ada juga seni lain yaitu seni ragam hias dan seni kriya yang ditemukan dari beragam peninggalan.

7. Muncul Sistem Barter

Sistem barter atau saling bertukar barang mulai dikenal pada zaman prasejarah.

Pada saat itu barang yang dipertukarkan adalah hasil cocok tanam, kerajinan tangan, hingga ikan yang sudah dikeringkan.

8. Mulai Memiliki Kepercayaan

Pada zaman ini, masyarakat juga sudah mengenal kepercayaan pada hal gaib, serta meyakini kalau orang meninggal akan memasuki alam lain.

Karena itu, mulai muncul beberapa tradisi yang dilakukan berkaitan dengan kepercayaan tersebut.

Nah, jenis kepercayaan ini terdiri dari dua aliran yaitu animisme berupa kepercayaan pada roh leluhur dan dinamisme kepercayaan pada benda gaib.

Itulah beberapa ciri dari zaman prasejarah saat manusia sudah mulai menetap.

Baca Juga: Perbedaan Masyarakat Masa Kini dengan Masyarakat Dahulu, Materi Kelas 4 SD

----

Kuis!

Apa yang dimaksud nomaden?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.