Bobo.id - Teman-teman, adakah di antara kamu yang bercita-cita jadi astronaut?
Menurut pengertiannya, astronaut, kosmonaut, dan antariksawan adalah orang yang menerbangkan pesawat ruang angkasa.
Yap, tugas utama astronaut yaitu menerbangkan pesawat antariksa untuk pergi ke angkasa.
Nah, kalau sudah ke angkasa, tujuan utama para astronaut yaitu menuju Stasiun Antariksa Internasional atau International Space Station (ISS).
Setelah berada di sana, astronaut bisa ditugaskan untuk meneliti banyak hal yang berkaitan dengan astronomi dan antariksa.
Beberapa hari lalu, tepatnya tanggal 6 Juni 2024, pesawat antariksa Boeing Starliner berhasil tiba di ISS membawa dua astronaut.
Misi ini disebut Crew Flight Test (CFT), yang mengirimkan astronaut NASA Butch Wilmore dan Suni Williams ke ISS dan tinggal selama seminggu.
Nah, sebenarnya di manakah letak ISS atau Stasiun Antariksa Internasional tersebut, Bo?
Yuk, cari tahu fakta menariknya dari artikel di bawah ini!
Letak Stasiun Antariksa Internasional
Stasiun Antariksa Internasional merupakan stasiun antariksa yang terletak di orbit bumi rendah (Low Earth Orbit).
Baca Juga: Mengulik Karakteristik Bintang Berdasarkan Kecerahannya, Apa yang Paling Terang?