Bikin Kaus Kaki Cepat Melar, Hindari Mencucinya dengan Cara Ini

By Grace Eirin, Jumat, 14 Juni 2024 | 17:00 WIB
Contoh kesalahan mencuci kaus kaki. (@mrsiraphol/freepik)

Bobo.id - Ada beragam jenis kain yang mudah melar setelah dicuci, salah satunya kaus kaki. 

Berbeda dengan jenis pakaian lainnya, kaus kaki sengaja dibuat melar agar mudah menyesuaikan bentuk kaki dan tidak mengganjal saat dipakai bersama sepatu. 

Namun, kaus kaki yang sering dipakai dan dicuci berulang kali akan mengalami keausan pada serat elastisnya. 

Penggunaan yang terus-menerus menyebabkan elastisitas kaos kaki menurun, sehingga lebih mudah melar.

Selain itu, ada beberapa kesalahan mencuci yang mempercepat proses melarnya kaus kaki. 

Nah, supaya kaus kaki di rumah tetap awet dan tahan lama, hindari beberapa kesalah mencuci seperti berikut ini. 

Yuk, simak!

Kesalahan Mencuci Kaus Kaki

Berikut ini beberapa contoh kesalahan dalam mencuci kaus kaki. 

1. Mencuci kaus kaki dengan air panas dapat menyebabkan serat kain melar.

2. Mencuci kaus kaki dengan pemutih. 

Baca Juga: Dikenal sebagai Pembersih Serbaguna, Kenapa Cuka Putih Bisa Bantu Memutihkan Pakaian?