Umumnya, teknik passing ini digunakan untuk memberikan umpan kepada spiker untuk melakukan serangan.
Tak hanya itu, teknik passing atas juga bisa digunakan untuk mengarahkan bola ke area lawan, lo.
Passing atas dilakukan lewat persentuhan bola dengan ujung jari tangan ketika bola datang setinggi bahu.
Saat bola datang, dorong dengan jari tangan. Jari tangan ditegangkan sedikit dan pergelangan tangan rileks.
Perkenaan tangan pada bola yakni ruas pertama dan kedua jari telunjuk sampai dengan kelingking.
Saat perkenaan itu, dorong bola hingga melambung. Gerakan disesuaikan dengan keras lemahnya bola.
Setelah bola lepas, diikuti dengan gerakan anggota badan dan langkah kaki ke depan untuk jaga keseimbangan.
Melakukan Latihan Gerak Passing Atas
Agar makin mahir melakukan gerakan passing atas dalam permainan bola voli, berikut latihan yang bisa dilakukan:
1. Carilah teman sebagai pasangan untuk melakukan passing atas.
2. Posisikan tubuh saling berhadapan sejauh 3 meter.
3. Lambungkan bola atas ke arah pasangan dengan menggunakan jari-jari dan telapak tangan di atas kepala.
Baca Juga: Contoh Kombinasi Gerak Lokomotor dan Manipulatif dalam Voli, Materi Kelas 4 SD