Pengertian Gaya Adhesi dan Kohesi dan Contoh Peristiwanya, Materi IPA

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 3 Juli 2024 | 14:00 WIB
Pengertian gaya adhesi dan kohesi beserta contohnya. (Pixabay.com)

Bobo.id - Pada materi IPA kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang pengertian dan contoh gaya adhesi dan kohesi.

Gaya adhesi dan kohesi adalah bagian dari fluida atau zat yang mengalir dalam wujud gas maupun cairan.

Seperti yang kita ketahui, setiap partikel atau zat bisa saling berhubungan melalui gaya tarik menarik.

Nah, gaya tarik menarik itu tidak hanya terjadi pada zat yang berjenis sama, tapi bisa juga di zat berbeda. 

Gaya tarik menarik antarpartikel ini kemudian dikelompokkan lagi jadi dua jenis, yakni adhesi dan kohesi.

Pengertian Gaya Adhesi dan Kohesi

Tahukah teman-teman? Peristiwa adhesi dan kohesi sebenarnya sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, lo.

Adapun pengertian dan contoh peristiwa dari kedua istilah tersebut dalam ilmu fisika yakni sebagai berikut:

1. Gaya Adhesi

Gaya adhesi merupakan gaya tarik menarik antarpartikel yang berbeda jenis atau berbeda zat hingga wujudnya.

Tercampurnya dua partikel berbeda ini terjadi akibat adanya gaya tarik menarik yang kuat antarpartikel berbeda.

Contoh adhesi yang paling sederhana bisa kita lihat dari gaya tarik menarik antara cat dengan tembok.

Dalam hal ini, cat bisa menempel kuat pada tembok karena keduanya merupakan partikel yang tak sejenis.

Baca Juga: Contoh Peristiwa Perubahan Fisika di Kehidupan Sehari-Hari, Materi IPA