Mengenal Awan Magellan, Galaksi Kerdil yang Mengorbit Bimasakti

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 6 Juli 2024 | 19:30 WIB
Galaksi magellan yang mengorbit Bimasakti. (NASA)

Bobo.id - Bumi dan seluruh isi tata surya terletak dalam sebuah galaksi spiral besar. Yap, itulah galaksi Bimasakti.

Galaksi adalah objek ruang angkasa yang terdiri dari ratusan hingga miliaran bintang, debu, gas, dan senyawa lain.

Seperti Bulan yang mengorbit Bumi atau Bumi mengorbit Matahari, ternyata galaksi juga ada yang mengorbit!

Bersumber dari Info Astronomy, ada sekitar 20 galaksi kerdil yang mengorbit galaksi Bimasakti kita ini, lo.

Salah satu galaksi pengorbit galaksi kita adalah Awan Magellan. Seperti apa galaksi itu? Kita cari tahu, yuk!

Ada Dua Jenis Awan Magellan

Di sekitar galaksi Bimasakti, Awan Magellan terdiri dari dua jenis. Ada Awan Magellan Besar dan Kecil.

Baik Awan Magellan Besar maupun Awan Magellan kecil terpisah dengan jarak sejauh 75.000 tahun cahaya.

Meski sama-sama bernama Awan Magellan, kedua objek kembar ini memiliki perbedaan dalam komposisi.

Diketahui, Awan Magellan Besar mengandung bintang-bintang muda panas berwarna kuning dan merah.

Sementara itu, Awan Magellan Kecil juga tersusun dari bintang-bintang muda, tetapi yang warnanya biru.

Baca Juga: Bisakah Lubang Hitam Melahap Galaksi Induknya? Ini Penjelasannya