Ada peristiwa menarik yang membantu proses terbentuknya Salar de Atacama, salah satunya karena sedikitnya curah hujan.
Salar de Atacama bisa terbentuk karena adanya danau di sebuah cekungan yang airnya cepat menguap karena kelembapan rendah.
Ketika di Gurun Atacama terjadi banjir, maka banjir tersebut mengalir ke arah dataran garam membawa kerikil, pasir, tanah liat, dan garam.
Material seperti kerikil dan pasir lebih cepat keluar dari air dan berhenti, sedangkan garam dan tanah liat terus mengalir bersama air ke playa.
Kemudian, garam dan tanah liat itu mengendap sementara airnya menguap.
Semakin lama, garam tersebut tertinggal dan membentuk kerak garam yang terus menebal menjadi sebuah material menonjol di dataran gurun.
----
Kuis! |
Di mana letak Gurun Atacama? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.