Mengenal Keadaan Sosial Budaya Brunei Darussalam, Materi Kelas 6 SD

By Amirul Nisa, Selasa, 16 Juli 2024 | 09:00 WIB
Bandar Seri Begawan, ibu kota negara Brunei Darussalam salah satu anggota ASEAN. (AdamHillTravel/pixabay)

Agama Islam ternyata memberikan banyak pengaruh pada kehidupan masyarakat Brunei Darussalam.

Beragam ajaran dan nilai Islam menjadi bagian dari kebudayaan negara tersebut, seperti tidak adanya laki-laki dan perempuan yang berjabat tangan.

Negara ini pun menjadikan agama Islam sebagai agama resmi di negaranya, jadi tidak heran kalau ajaran dan nilai Islam jadi panutan di negara ini.

Selain pengaruh agama, Brunei Darussalam juga memiliki kondisi sosial budaya yang terpengaruh dari suku, yaitu Suku Melayu.

Hampir sebagian besar masyarakat Brunei Darussalam berasal dari Melayu, yang berdampak pada kesenian dan beberapa pakaian tradisional.

Di Brunei Darussalam ada seni tari Zaipin, seni ukir kayu, seni sulam yang dikenal dari kesenian adat Melayu.

Bahkan negara ini juga selalu mengadakan festival Melayu yang berisi beragam tradisi, kuliner, dan kesenian Melayu.

Nah, itu penjelasan kondisi sosial budaya dari Brunei Darussalam salah satu anggota ASEAN yang letak negaranya berbatasan dengan Indonesia.

Baca Juga: 15 Contoh Sikap yang Mencerminkan Sila Pertama Pancasila, Materi Kelas 6 SD

----

Kuis!

Berapa luas wilayah Brunei Darussalam?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.