Bakteri atau Virus, Mana yang Lebih Berisiko untuk Tubuh? Ini Penjelasannya

By Amirul Nisa, Kamis, 25 Juli 2024 | 18:30 WIB
Mengenal virus yang bisa menyebabkan penyakit pada makhluk hidup. (Freepik)

Bobo.id - Virus dan bakteri adalah dua mikroba yang sering disebut sebagai sumber penyakit pada setiap jenis makhluk hidup.

Virus dan bakteri sama-sama bisa menjadi penyebab infeksi pada tubuh terjadi.

Tapi antara infeksi bakteri dan virus, mana yang paling berbahaya?

Untuk bisa menjawab pertanyaan itu, mari simak penjelasan tentang infeksi dari bakteri dan virus.

Infeksi Bakteri

Dikutip dari HaloDoc, bakteri adalah mikroorganisme yang bisa hidup di berbagai jenis lingkungan, termasuk dalam tubuh manusia.

Bakteri ini terdiri dari dua jenis ada bakteri jahat dan baik. Jenis bakteri jahat bisa menjadi penyebab munculnya penyakit.

Sedangkan bakteri baik adalah jenis bakteri yang justru berguna di dalam tubuh manusia termasuk melindungi tubuh dari serangan bakteri jahat.

Infeksi akibat bakteri biasanya bisa dilakukan dengan pemberian obat antibiotik.

Antibiotik adalah obat yang bekerja dengan menghambat perkembangan dan metabolisme bakteri penyebab masalah di dalam tubuh kita.

Meski begitu, penggunaan antibiotik tidak boleh sembarangan dan tidak selalu bekerja dengan baik pada setiap jenis bakteri.

Baca Juga: Berukuran Kecil dan Tak Selalu Jahat, Apa Saja Fakta Unik Bakteri?