Bobo.id - Makanan tidak sehat dan instan sering dihindari karena tidak memberikan gizi dan nutrisi bagi tubuh.
Ada beragam jenis makanan tidak sehat, salah satu yang paling sering dikonsumsi yaitu junk food.
Junk food juga disebut sebagai makanan ultra-olahan dan makanan siap saji, merupakan makanan tinggi kalori namun rendah nilai gizi.
Mengonsumsi junk food secara berlebihan dapat memicu banyak penyakit, termasuk diabetes.
Bagaimana bisa diabetes terjadi akibat junk food, ya?
Yuk, cari tahu penjelasan lengkapnya dari artikel berikut ini!
Mengenal Diabetes
Diabetes adalah kondisi ketika tubuh tidak mampu mengendalikan kadar gula dalam darah akibat kekurangan hormon insulin.
Ketika seseorang mengalami diabetes, orang tersebut kekurangan insulin atau insulin tidak bisa bekerja dengan normal, sehingga glukosa dalam darah akan menumpuk.
Pada saat kadar glukosa terus menumpuk dan meningkat, sistem tubuh rentan menjadi rusak.
Menurut Halodoc.com, glukosa darah yang tinggi dapat menyebabkan pembuluh darah mengeras dan menyempit, yang mengakibatkan kerusakan saraf di seluruh tubuh.
Baca Juga: Jangan Sampai Berlebihan, Ternyata 6 Buah Ini Tinggi Kandungan Gula
Kenapa Air Sering Tumpah saat Kita Memindahkannya dari Gelas? Ini Penjelasannya
Source | : | healthline |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR