4. Berat Badan Naik
Banyak yang berpikir, menunda makan bisa menagtasi berat badan berlebih. Padahal yang terjadi justru sebaliknya.
Kebiasaan menunda makan justru bisa menggagalkan program diet dan bikin berat badan meningkat dari waktu ke waktu.
Bersumber dari Hello Sehat, hal ini masih berkaitan dengan munculnya rasa lapar akibat telat makan.
Saat lapar, kita akan makan lebih banyak sehingga asupan kalori dan lemak menjadi lebih besar dari biasanya.
Apabila kondisi ini terus berlanjut, maka kenaikan berat badan tak terhindarkan dan bisa sebabkan obesitas.
5. Meningkatkan Risiko Penyakit Kronis
Tahukah teman-teman? Ternyata menunnda makan secara terus menerus bisa tingkatkan risiko penyakit kronis.
Kebiasaan makan yang tak teratur bisa picu resistensi insulin, yang jadi faktor risiko utama diabetes tipe dua.
Kebiasaan menunda makan juga bisa meningkatkan tekanan darah dan tingkatkan risiko penyakit jantung.
Nah, itulah dampak sering menunda makan bagi kesehatan. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman!