Kata-Kata Baru dalam Cerita 'Tak Muat Lagi', Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka

By Grace Eirin, Senin, 5 Agustus 2024 | 08:30 WIB
Mencari kata-kata baru dalam cerita 'Tak Muat Lagi', materi kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar. (olia danilevich/pexels)

Bobo.id - Teman-teman, apa saja kata-kata yang baru kamu tahu dalam cerita 'Tak Muat Lagi'?

Bacaan tersebut merupakan cerpen (cerita pendek), menceritakan Lala yang sudah tidak bisa mengenakan bajunya karena tubuhnya semakin besar. 

Beberapa waktu lalu, kita sudah menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan cerpen tersebut. 

Selain itu, kita juga sudah menyebutkan kalimat transitif dan intransitif dalam cerita 'Tak Muat Lagi'. 

Pada pelajaran Bahasa Indonesia kelas 4 SD Kurikulum Merdeka, kita akan menyebutkan kata-kata baru dalam cerita 'Tak Muat Lagi'.

Mengenal kosakata baru membantu memperbanyak wawasan dan perbendaharaan kata. 

Tujuannya, kita bisa mudah memahami berbagai teks dan kalimat di masa depan. 

Yuk, cari tahu kata-kata baru dalam cerita 'Tak Muat Lagi' dari artikel ini!

Kata Baru dalam Cerita 'Tak Muat Lagi' 

Berikut ini beberapa contoh kata-kata baru dalam cerita 'Tak Muat Lagi'. 

1. Menyodorkan

- Arti perkiraan: mendorong, memberikan.

Baca Juga: 20 Contoh Kalimat Intransitif, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar