Bobo.id - Siklus hidup atau daur hidup terjadi pada setiap makhluk hidup, baik hewan, tumbuhan, hingga manusia.
Pada materi kelas 3 SD kurikulum merdeka kali ini, teman-teman akan belajar tentang siklus hidup pada manusia.
Menurut ilmu biologi, siklus hidup adalah serangkaian perubahan yang dialami oleh makhluk hidup.
Sehingga siklus hidup memiliki tahapan-tahapan yang harus dilalui setiap makhluk hidup.
Tahapan itu dimulai dari anak-anak, remaja, hingga usia tua dan tentunya setiap makhluk hidup akan memiliki urutan siklus berbeda.
Berikut akan dijelaskan urutan siklus hidup manusia yang dimulai dari embrio dan diakhiri dengan masa tua.
Siklus Hidup Manusia
1. Embrio
Tahap embrio dimulai sejak pembuahan, ketika sperma membuahi sel telur dan membentuk zigot.
Zigot kemudian mengalami pembelahan sel yang cepat dan berkembang menjadi embrio.
Pada minggu kedua hingga kedelapan kehamilan, embrio mulai membentuk struktur dasar tubuh seperti jantung, otak, dan tulang belakang.
Tahap embrio sangat penting karena fondasi untuk pertumbuhan dan perkembangan selanjutnya ada pada masa ini.
2. Bayi
Tahap kedua adalah tahap bayi yang dimulai sejak lahir hingga usia sekitar dua tahun. Pada tahap ini, pertumbuhan fisik terjadi dengan cepat.
Baca Juga: Mengapa Makhluk Hidup Perlu Berkembang Biak? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka