Apa Dampak Kolonialisme dan Imperialisme Bagi Indonesia? Materi IPS

By Amirul Nisa, Jumat, 23 Agustus 2024 | 10:30 WIB
Salah satu proyek kerja paksa pada masa kolonialisme di Indonesia. (Wikimedia Commons/Collectie Stichting Nationaal Museum van Wereldculturen)

Apa Dampak Kolonialisme dan Imperialisme di Berbagai Bidang?

Dampak dari kolonialisme dan imperialisme terjadi di berbagai bidang yang akan dijelaskan berikut ini.

1. Bidang Politik

Kolonialisme dan imperialisme yang terjadi di Indonesia ternyata berdampak pada bidang politik berupa sistem pemerintahan yang dijalankan sekarang.

Dulunya di Indonesia atau nusantara, menggunakan sistem pemerintahan bersifat monarki yang terdiri dari banyak kerajaan.

Namun datangnya penjajah membuat sistem bangsa Indonesia mengenal sistem pemerintahan yang lebih modern.

2. Bidang Sosial Budaya

Kedatangan bangsa asing menjajah Indonesia juga berdampak pada bidang sosial budaya.

Keberadaan bangsa asing membuat masyarakat hidup dalam kasta antargolongan dengan kasta tertinggi adalah bangsa Eropa saat itu.

Selain itu, ada dampak buruk lain yaitu banyaknya upacara adat di istana berbagai kerajaan dihilangkan dan menggantinya dengan tradisi pemerintahan Belanda yang menjajah saat itu.

Penggunaan bahasa pun juga berubah, lebih banyak bahasa asing yang digunakan untuk berkomunikasi sehari-hari, hingga bahasa daerah terkikis.

Namun pengaruh lainnya adalah, kita mengenal surat kabar yang membantu dalam penyebaran informasi.

3. Bidang Ekonomi

Pada bidang ekonomi, bangsa Indonesia jadi memiliki banyak infrastruktur maju seperti rel kereta api dan jalan raya.

Namun semua itu didapat dengan cara membuat kebijakan yang merugikan pribumi saat itu.

Baca Juga: Apa Saja Faktor Pendorong Terjadinya Perubahan Sosial? Materi IPS