Bagaimana Sejarah Kelahiran Pancasila? Ini Penjelasan pada Materi PPKn

By Amirul Nisa, Jumat, 6 September 2024 | 07:00 WIB
Lambang negara Indonesia, Garuda Pancasila. (peakpx.com)

Bobo.id - Tentu teman-teman sudah sering mendengar dan belajar tentang Pancasila yang jadi dasar negara.

Tapi tahukah bagaimana Pancasila bisa dibuat dan digunakan hingga saat ini?

Pada materi PPKn kali ini, kita akan belajar tentang sejarah kelahiran Pancasila.

Sejarah Kelahiran Pancasila

Pancasila lahir dengan latar belakang dari kealahan Jepang pada perang Asia Pasifik.

Menjelang kekalahan Jepang, Indonesia membantu sebuah lembaga yang bertujuan mempersiapkan kemerdekaan.

Lembaga itu terbentuk pada 1 Maret 1945 yang disebut Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Pembentukan BPUPKI berkaitan dengan keberadaan Jepang yang menjajah Indonesia saat itu.

Disebut Dokuritsu Junbi Cosakai, BPUPKI pun diketuai oleh Dr. Kanjeng Raden Tumenggung Radjiman Wedyodiningrat.

Dr. Radjiman bersama dengan para tokoh lain pun bekerja sama menyiapkan banyak hal termasuk dasar negara.

Pada tanggal 29 Mei 1945, sidang pertama BPUPKI pun dilakukan dengan pembahasan dasar negara,

Bertempat di Gedung Dhou Dang In yang sekarang Gedung Pancasila, para anggota membahas tema dari dasar negara.

Baca Juga: Apa Saja Contoh Aturan di Rumah? Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka