Benarkah Galaksi Bimasakti Telah Melahap Galaksi Kecil di Sekitarnya?

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 12 September 2024 | 18:15 WIB
Galaksi Bimasakti telah melahap galaksi lain. (svstudioart/Freepik)

Bersumber dari Info Astronomy, interaksi semacam ini juga merupakan hal yang biasa di alam semesta, lo.

Penggabungan Galaksi di Alam Semesta

Bersumber dari Space, Galaksi Bima Sakti diyakini bisa melahap galaksi satelit yang lebih kecil di sekitarnya.

Tak hanya melahap galaksi tetangga, Galaksi Bima Sakti juga disebut melahap banyak material di ruang angkasa.

Hal ini membuat secara bertahap, galaksi yang awalnya lenticular berubah jadi galaksi spiral yang kita kenal sekarang.

Seperti kita tahu, Galaksi Bima Sakti punya tetangga bernama Andromeda yang jaraknya 2,5 juta tahun cahaya.

Kedua galaksi ini diprediksi akan mengalami tabrakan dan penggabungan antara 4-5 miliar tahun lagi.

Tabrakan dan penggabungan ini akan membuat pola lengan spiral kedua galaksi menjadi terhapus. 

Nantinya, ini akan menciptakan galaksi berbentuk elips tanpa kemampuan menampung gas dingin dan awan debu.

O iya, penggabungan galaksi elips bisa menjelaskan keberadaan beberapa galaksi paling masif di alam semesta. 

Wah, ternyata galaksi Bimasakti telah melahap 11 galaksi lain di sekitarnya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat!

(Editor: Heni Widiastuti)