Perhatikan, Ini 5 Gejala Gula Darah Tinggi yang Muncul saat Buang Air Kecil

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 15 September 2024 | 14:00 WIB
Gejala gula darah tinggi saat buang air kecil. (Freepik/xb100)

2. Urin Berbau Manis

Ciri selanjutnya adalah urin berbau manis. Teman-teman bisa coba membayangkan urin itu seperti es teh manis.

Ketika kita menambahkan gula terlalu banyak ke es teh itu, maka rasa minumannya menjadi sangat manis.

Nah, pada orang dengan gula darah tinggi, urinnya juga bisa terasa manis karena ada banyak gula yang keluar.

Meski kita tidak bisa mencicipinya, dokter bisa melakukan pemeriksaan untuk tahu apakah ada gula dalam urin.

3. Urin Sedikit Berbusa

Kalau biasanya urin yang dibuang tubuh itu jernih, pada orang dengan gula darah tinggi, urinnya bisa berbusa!

Bersumber dari Hello Sehat, urin yang berbusa ini terjadi karena ada protein yang ikut keluar bersama dengan urin, lo.

Protein ini sebenarnya penting, tapi kalau terlalu banyak protein yang keluar, artinya ginjal bekerja terlalu keras.

Kenapa bisa ada protein di urin? Gula darah tinggi yang tak terkontrol bisa merusak pembuluh darah di ginjal.

Akibatnya, protein yang seharusnya tinggal di dalam darah bisa bocor dan kemudian ikut keluar bersama urin.

Baca Juga: Bukan Hanya Punya Buah Enak, Ini Manfaat dari Daun Jambu Biji