Ada Fenomena Hujan Meteor Unik pada 7 Oktober 2024, Apa Namanya?

By Grace Eirin, Minggu, 6 Oktober 2024 | 19:00 WIB
Hujan meteor Draconid akan terjadi pada 7-8 Oktober 2024. (kjpargeter/freepik)

Bobo.id - Apa fenomena astronomi yang akan terjadi dalam waktu dekat?

Beberapa waktu lalu, tepatnya pada 2 Oktober 2024 ada fenomena gerhana matahari cincin yang terlihat di sebagian Amerika. 

Pada tanggal 7 Oktober mendatang, ada juga fenomena puncak hujan meteor Draconid, lo.

Bersumber dari earthsky.org, Draconid adalah hujan meteor kecil yang hanya menghasilkan sekitar 10 meteor per jam. 

Hujan meteor Draconid ini dihasilkan oleh butiran debu yang ditinggalkan Komet 21P Giacbini-Zinner, pertama kali ditemukan pada tahun 1900. 

Uniknya, hujan meteor Draconid ini dapat dilihat secara jelas pada sore hari, bukan dini hari. 

Kapan tepatnya akan terjadi?

Yuk, simak!

Hujan Meteor Draconid

Berdasarkan prediksinya, hujan meteor Draconid akan mencapai puncaknya pada 8 Oktober 2024, namun waktu terbaik menontonnya mulai dari 7 Oktober. 

Hujan meteor ini sebenarnya terjadi setiap tahun pada 6-10 Oktober, dan mencapai puncaknya tahun ini pada tanggal 7 Oktober malam hari. 

Baca Juga: Ada Komet Terang yang Berpotensi Muncul Akhir Oktober 2024, Apa Namanya?