Contoh Hewan yang Memiliki Listrik di Tubuhnya, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka

By Amirul Nisa, Selasa, 8 Oktober 2024 | 12:00 WIB
Ikan pari termasuk hewan yang bisa menghasilkan sengatan listrik. (PIXABAY)

Fungsi utama listrik pada ikan lele ini adalah untuk mempertahankan diri dari predator dan melumpuhkan mangsa.

Selain itu, listrik ini juga digunakan sebagai alat komunikasi dalam air yang gelap atau keruh.

5. Ikan Hantu Hitam

Ikan hantu hitam, atau black ghost knifefish, adalah ikan air tawar yang berasal dari Amerika Selatan.

Ikan ini cukup populer karena bentuknya yang unik dan cara berenangnya yang anggun.

Hewan ini juga memiliki kemampuan menghasilkan listrik dalam jumlah kecil melalui organ elektrik di ekornya.

Berbeda dengan ikan-ikan lain yang menggunakan listrik untuk menyerang atau mempertahankan diri, ikan hantu hitam menggunakan kemampuan elektriknya untuk navigasi dan komunikasi.

Karena hidup di air yang sering kali keruh dan gelap, ikan ini memanfaatkan impuls listrik sebagai radar untuk menemukan makanan dan menghindari rintangan.

Itulah beberapa jenis hewan yang punya kemampuan menghasilkan sengatan listrik dari tubuhnya.

(Editor: Heni Widiastuti)

----

Kuis!

Apa fungsi energi listrik pada tubuh ikan pari?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!'

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.