Pengertian hingga Manfaat Olahraga Lari Jarak Pendek, Materi Penjaskes

By Amirul Nisa, Sabtu, 12 Oktober 2024 | 07:00 WIB
Belajar tentang cabang olahraga lari jarak pendek. (Pixabay)

1. Perkembangan Kekuatan Otot

Lari jarak pendek adalah olahraga yang termasuk anaerobik, yaitu aktivitas olahraga yang memerlukan intensitas tinggi dengan energi secara cepat dalam waktu singkat.

Dengan begitu, olahraga ini akan memformulakan glukosa menjadi energi tanpa menggunakan oksigen.

Dampaknya, tubuh akan lebih bertenaga karena bisa menyerap energi lebih banyak dan menggunakan energi yang tersimpan pada otot.

2. Meningkatkan Pembakaran Lemak

Pembakaran lemak merupakan proses di mana tubuh membakar lemak dan menggunakannya untuk energi.

Nah, saat melakukan sesi latihan lari jarak pendek, pembakaran lemak akan lebih cepat yang tentu berdampak baik untuk menjaga berat badan dan menyeimbangkan jumlah lemak dalam tubuh.

3. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Manfaat lain yang bisa didapat dari olahraga lari jarak pendek adalah meningkatkan kesehatan jantung.

Melakukan berbagai latihan untuk lari sprint membuat jantung lebih kuat dan bisa bekerja dengan lebih baik.

Dengan memahami manfaat yang sudah disampaikan, mari coba lakukan olahraga ini sendiri.

Untuk melakukan lari jarak pendek, ada beberapa teknik dasar yang penting untuk teman-teman ketahui.

Teknik Dasar Lari Jarak Pendek

1. Teknik Start Lari Jarak Pendek

Teknik dasar pertama yang harus dipahami adalah teknik start yang akan berpengaruh pada kecepatan lari.

Ada tiga macam teknik start yang bisa dilakukan dalam lari jarak pendek, yaitu teknik start pendek, start menengah, dan start panjang.

Baca Juga: Memahami Peraturan dalam Permainan Bola Basket, Materi Penjaskes