Setiap kali kita mengambil atau memasukkan sesuatu, pintu kulkas akan terbuka dan udara hangat dari luar masuk.
Ini artinya, pintu kulkas sangat rentan terjadi perubahan suhu. Padahal, suhu sensitif dengan perubahan suhu.
Kalau suhu di sekitarnya terus berubah-ubah, misalnya dari dingin jadi hangat terus, susu jadi mudah rusak, lo.
O iya, perubahan suhu yang drastis ini juga bisa membuat lemak dalam susu jadi menggumpal, teman-teman.
Tidak hanya itu, di suhu yang hangat, bakteri jahat akan senang sekali untuk berkembang biak di sana.
Jika susu disimpan di area yang sering berubah suhunya, bakteri cepat berkembang dan bikin susu jadi basi.
Kita bisa membuat susu bertahan lama dengan menyimpannya di bagian belakang kulkas, yang jauh dari pintu.
Yap,kita bisa menyimpan susu di bagian dalam kulkas, seperti di bagian rak dekat bagian tengah atau bawah kulkas.
Bagian ini suhunya paling stabil dan tidak mudah berubah-ubah. Jadi, susu kita akan tetap segar lebih lama.
Selain menyimpan susu di bagian kulkas yang tepat, ada beberapa tips lain untuk menyimpan susu di kulkas: