Apa Itu Budaya? Ini Penjelasan pada Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka

By Amirul Nisa, Senin, 4 November 2024 | 09:00 WIB
Nyadran, salah satu budaya di Jawa Tengah yang masih dilestarikan. (Creative Commons/Fadkus)

Dari berbagai penjelasan itu, bisa kita simpulkan kalau budaya adalah sebuah kebiasaan hingga cara berpikir yang sudah dimiliki suatu kelompok dan diteruskan secara turun temurun.

Di setiap negara tentu akan ada budaya yang berbeda-beda. Bahkan satu negara bisa memiliki beberapa kebudayaan.

Seperti Indonesia yang terkenal dengan kekayaan budayanya. Berikut akan dijelaskan juga beberapa ragam budaya di Indonesia.

Keberagaman Budaya di Indonesia

1. Upacara Adat

Upacara adat adalah salah satu bentuk adat istiadat atau kebiasaan masyarakat tradisional yang masih nilai relevan bagi kehidupan dan masyarakat.

Upacara adat pun juga dikenal sebagai warisan nenek moyang yang di setiap daerah akan berbeda-beda.

Sebagai contoh di Aceh ada upacara adat Peusijuk, sebagai bentuk rasa syukur atas anugerah dalam berbagai bentuk.

Lalu di Sumatra Utara ada tradisi Mangokkal Holi sebagai ritual mengambil tulang leluhur untuk disimpan dalam peti bangunan tugu.

Di Banteng ada juga tradisi Seren Raun yang dilakukan sebagai bentuk syukur atas panen yang didapat.

Ada juga tradisi Ua Pua dari Nusa Tenggara Barat, Naik Dango dari Kalimantan Barat, Mekikuwa dari Sulawesi Utara, Pukul Sapu di Maluku, dan lain sebagainya.

2. Pakaian Adat

Pakaian adat adalah tradisi dan ciri dari suku tertentu yang ada di Indonesia.

Pakaian adat ini biasanya digunakan dalam berbagai upacara adat, salah satunya adalah pernikahan.

Baca Juga: Manfaat Keberagaman Pakaian Adat, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka