Seru Dimainkan Ramai-Ramai, Ini Aturan Permainan Tradisional Gobak Sodor

By Rahwiku Mahanani, Kamis, 28 November 2024 | 11:00 WIB
Permainan tradisional gobak sodor dimainkan dengan beberapa aturan. (Wikimedia Commons/Sofi Solihah)

- Masing-masing pemain dari tim jaga harus bergerak di atas garis yang telah dibuat.

- Pemain yang boleh melewati garis sodor hanyalah pemain yang menjadi penjaga garis melintang pertama atau "sodor".

- Tugas dari tim serang harus berusaha melewati semua garis melintang yang dijaga oleh tim jaga.

- Jika ada salah satu pemain yang bisa kembali ke pangkalan awal tanpa tersentuh pemain tim jaga, maka tim serang dinyatakan menang.

- Jika pemain tim jaga berhasil menyentuh salah satu pemain tim serang, maka tim jaga dinyatakan menang.

- Jika salah satu tim menang, maka dua kelompok itu akan bertukar posisi dan kembali memulai permainan. 

Nah, itulah aturan gobak sodor. Tertarik untuk mencobanya?

----

Kuis!

Apa tugas serang atau tim penyerang dalam permainan gobak sodor?

Petunjuk: Cek halaman 1.

Tonton video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.