Serunya Belajar Satwa dan Berkreasi di Acara Musik Sunset di Kebun di TMII

By Rahwiku Mahanani, Selasa, 17 Desember 2024 | 15:30 WIB
Acara Sunset di Kebun di TMII digelar Minggu (15/12/24). (Bobo/RM)

Bobo.id - Apakah teman-teman pernah membayangkan bisa belajar tentang satwa di acara musik? Ternyata itu memang bukan hal mustahil, lo.

Akhir pekan lalu, tepatnya pada Minggu (15/12/2024) digelar acara musik Sunset di Kebun di Istana Anak-Anak Indonesia, TMII.

Ini kali pertama Sunset di Kebun diadakan di TMII, teman-teman.

Musisi yang tampil antara lain dari eksplorasi musik Haira, Dere, Fiersa Besari, Nadin Amizah, dan Tulus.

Acara Sunset di Kebun kali ini juga dihadiri oleh Wakil Menteri Kebudayaan RI, yaitu Bapak Giring Ganesha.

O iya, tak hanya meninjau acara, Bapak Giring juga ikut bernyanyi bersama para pengunjung Sunset di Kebun dengan diiringi musik kolintang khas Minahasa, Sulawesi Utara.

Sunset di Kebun adalah acara musik di alam terbuka yang mengajak pengunjung untuk lebih dekat dengan alam dan juga musisi-musisi favorit.

Tema yang diusung Sunset di Kebun adalah intimate music show with green, conservation, and culture movement.

Acara ini diselenggarakan oleh PT Mitra Natura Raya (MNR) sebagai mitra Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Nah, biasanya acara Sunset di Kebun digelar di kebun raya yang dikelola oleh PT MNR, yakni Kebun Raya Bogor, Kebun Raya Cibodas, Kebun Raya Bali, dan Kebun Raya Purwodadi.

Di tahun 2024 ini, acara Sunset di Kebun sudah digelar sebanyak sembilan kali. Delapan kali di antaranya diadakan di empat kebun raya itu.

Baca Juga: Acara Musik Sunset di Kebun akan Digelar di Istana Anak TMII, Jagat Satwa Nusantara Kampanyekan Pelestarian Flora dan Fauna