Bobo.id - Siapa yang suka datang ke acara musik, nih?
Kalau acara musik yang diadakan di alam, apakah teman-teman sudah pernah?
Ternyata ada, lo, acara musik yang biasa diadakan di alam, namanya "Sunset di Kebun".
Sunset di Kebun sudah diadakan beberapa kali dan biasanya bertempat di kebun raya, di antaranya Kebun Raya Bogor, Kebun Raya Purwodadi, Kebun Raya Cibodas, dan Kebun Raya Bali.
Namun, spesial di tanggal 15 Desember 2024 nanti, acara Sunset di Kebun bakal digelar di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), tepatnya di Istana Anak-Anak Indonesia.
Kampanye Pelestarian Flora dan Fauna
Saat berkunjung ke TMII, kita tidak hanya bisa belajar tentang kekayaan budaya Indonesia dari Sabang sampai Merauke, teman-teman.
Namun, kita juga bisa mempelajari berbagai satwa dilindungi yang ada di wahana Taman Burung, Museum Komodo, dan Dunia Air Tawar.
Tiga wahana itu berada di bawah lembaga konservasi eksitu Jagat Satwa Nusantara (JSN) yang merupakan bagian dari Dyandra & Co, anak perusahaan Kompas Gramedia Group.
Apa yang dimaksud dengan lembaga konservasi eksitu?
Baca Juga: Serunya Pelepasliaran Burung Air bersama Jagat Satwa Nusantara dan BKSDA Jakarta
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR